Dalam dua tahun terakhir nama Kim Ji-won kian berkibar di dunia Hallyu. Itu semua berkat peran pentingnya di drama Descendants of the Sun sebagai seorang dokter tentara berpangkat Letnan Satu, Yoon Myung-ju. Tak mau terpaku pada satu peran, wanita kelahiran 19 Oktober 1992 ini mengambil peran utama pertamanya di drama romantis Fight for My Way dan mengantarnya meraih rating yang memuaskan. Dia pun membawa pulang penghargaan Excellence Award dan Netizen Award dari KBS Drama Awards.
Mari kita mengenal sosoknya lebih dekat.
1. Alasan jarang aktif di sosmed
Berbeda dengan kebanyakan artis Korea lainnya, Kim Ji-won justru sangat jarang menggunakan media sosial untuk eksis dan berkomunikasi dengan para penggemarnya. Alasannya sederhana, dia ingin memisahkan kehidupan pribadi dengan pekerjaannya. Dia adalah orang yang sangat profesional.
2. Ingin dipanggil dengan nama karakternya
Kim Ji-won mengaku ingin fokus hanya pada karakter yang dia perankan di drama. Karena itulah dia lebih suka orang memanggilnya dengan nama karakternya ketimbang nama aslinya.
3. Bemain di film kolosal
Setelah sukses menjadi leading lady di drama Fight for My Way bersama Park Seo-joon, Kim Ji-won tampil di film kolosal pertamanya, yaitu film ketiga dari seri Detective K, Detective K: Secret of the Living Dead.
4. Dikira orang bule
Sebelum melesat lewat Descendants of the Sun, banyak orang mengira dirinya adalah bule, itu semua gara-gara dia dulu pernah membintangi iklan soda.
5. Reunian dengan Jin Goo
Chemistry mereka berdua di Descendants of the Sun telah membuat jutaan orang baper walau mereka hanya menjadi second lead. Kini pasangan layar kaca ini akan reunian di sebuah drama sebagai pemeran cameo, yaitu di drama karya Kim Eun-sook, Mister Sunshine, yang disutradarai Lee Eung-bok. Screenwriter dan sutradara papan atas ini dulunya juga bekerjasama menggarap DotS.
6. Janji menikah dengan Park Seo-joon
Kim Ji-won dan Park Seo-joon berjanji akan menikah bila drama mereka bisa menembus rating 30%! Tentu saja itu hanyalah candaan mereka saat mempromosikan drama itu.
7. Teknik pendalaman karakter
Kim Ji-won pernah bercerita di acara talkshow Actor & Chatter bahwa dia mencari inspirasi dari drama dan film yang dia tonton. Dia suka tinggal di rumah dan menonton drama atau film. Dengan cara ini dia bisa punya banyak waktu untuk berpikir dan merenungkan karakternya.
8. Seandainya tak jadi aktris
Seandainya tak jadi aktris top seperti sekarang, Kim Ji-won mengaku akan menjadi guru TK.
9. Takut dibully
Kim Ji-won mengambil peran sebagai Wol-young di film Detective K: Secret of the Living Dead dengan banyak kekhawatiran. Dia khawatir film itu tak sukses dan dirinya dibully dengan kritikan kasar.
10. Masih berkontak dengan pemain The Heirs
Di drama The Heirs, dia berperan sebagai Rachel Yoo, tunangan Kim Tan (Lee Min-ho). Dia mengaku masih berkomunikasi dengan pemain drama itu, khususnya dengan Park Shin-hye.
11. Cowok idaman
Soal cowok, Kim Ji-won mengaku tak punya tipe khusus, hanya saja dia suka dengan seseorang yang hangat dan perhatian pada orang lain.
Leave a Reply