Pecinta drama Korea saat ini sedang dimanjakan oleh penampilan spesial dari Lee Dong-min alias Cha Eun-woo yang menjadi bintang utama drama My ID Is Gangnam Beauty. Tak cuma soal chemistrynya dengan Im Soo-hyang, member boyband ASTRO berusia 21 tahun asal Gunpo ini juga menyita perhatian berkat penampilannya yang kalem, cool, dan super ganteng!
Proses pengkastingan Eunwoo cukup unik, yaitu fans webtoon Gangnam Beauty memilih aktor yang cocok dengan karakter komiknya, dan Eunwoo pun terpilih untuk memerankan Do Kyung-seok, mahasiswa baru yang jadi pusat perhatian karena ketampanannya. Dia sering digoda kakak kelasnya, namun dia tetap cuek dan terang-terangan mengaku tak tertarik pacaran. Dia adalah orang yang dingin, sangat suka minum, kaya, namun sebenarnya punya luka emosional.
Untuk mengenal Eunwoo lebih jauh, kami sajikan biodata dan beberapa trivia menarik tentangnya!
- Nama: Cha Eunwoo
- Nama asli: Lee Dong-min
- Pekerjaan: Idol (ASTRO), aktor
- Tempat kelahiran: Gunpo, Provinsi Gyeonggi
- Tanggal lahir: 30 Maret 1997
- Zodiak: Aries
- Agensi: Fantagio
Karir akting
Kita tahu Eunwoo merajut karirnya sebagai member boyband ASTRO sejak tahun 2016. Tapi selain itu dia juga sudah memulai kiprahnya sebagai aktor, dimulai dari peran kecil di drama My Brilliant Life pada tahun 2014.
Filmografi lengkapnya adalah sebagai berikut:
Film
Drama
Web Drama
Kehidupan Pribadi
Di episode 16 acara Radio Star, Eunwoo menceritakan kehidupan asmaranya sebelum dan sesudah debut. Yang mengejutkan, dia mengaku bahwa semasa sekolah dia tidak populer di kalangan cewek dan bahkan tak pernah mendapatkan cokelat. Dia juga mengaku pernah pacaran sewaktu menjadi trainee di SMA.
Menariknya, saat sudah debut dia pernah diajak kencan oleh salah seorang idol. Eunwoo sebetulnya tidak serta merta menolaknya, namun dia sebenarnya lebih suka dekat dengan seseorang lewat pekerjaan daripada dikenalkan orang lain. Dia membaca pesan teks idol itu, namun tidak membalasnya.
Persiapan perannya di Gangnam Beauty
Ketika mendengar webtoon My ID Is Gangnam Beauty diadaptasi menjadi serial drama, Eunwoo langsung tertarik untuk memerankan Do Kyung-seok. Menurutnya pribadi, Do Kyung-seok memang seolah terlihat sempurna dan susah didekati, padahal sebenarnya dia adalah orang yang jujur dan tak bisa menyembunyikan perasaannya dari orang yang dia sukai.
Eunwoo juga menjelaskan bahwa dirinya adalah fans webtoon itu dan membacanya ketika dimuat di Naver Webtoon. Dan ketika akan mengikuti audisi pemeran Do Kyung-seok, dia membaca ulang webtoon itu berkali-kali. Setelah resmi dikasting, dia menjadi lebih fokus mempelajari karakternya.
Eunwoo amat memperhatikan detail kecil karakternya, mulai dari gerakan badan, suara, dan pandangan matanya. Dia berpendapat bahwa akting adalah proses mengeluarkan sesuatu dari dalam diri sang aktor. Karena itulah dia berjanji akan menunjukkan karakter Do Kyung-seok secara berbeda dari yang di komik.
Leave a Reply