Aktor karismatik Korea, Jang Geun-suk, melakukan comeback di tahun 2018 ini dengan peran ganda di drama Switch: Change the World. Di drama ini, pria berusia 30 tahun ini memerankan Sa Do-chan, pria cerdas yang menjadi penipu setelah gagal menjadi jaksa, dan Baek Joon-soo, seorang jaksa yang sangat detail dalam bekerja. Dua karakter kontras ini coba dihidupkan oleh Geun-suk yang punya pengalaman akting segudang.
Sebelum nonton drama seru ini, ada baiknya kita flashback sejenak pada drama-drama terakhir yang dibintangi Jang Geun-suk.
1. You’re Beautiful (2009)
Jang Geun-suk berada di puncak popularitas ketika dia membintangi roman musikal ini. Sebelumnya, dia sukses dengan drama Hwang Jini, Hong Gil-dong, Beethoven Virus. Di serial gender bender ini, dia menjadi pemimpin band A.N.JELL bersama Yonghwa CNBLUE, Lee Hong-gi F.T. Island, dan Park Shin-hye. Awalnya, tak ada yang tahu bahwa salah satu personel mereka, Go Mi-nam (pria), sedang digantikan oleh saudari kembarnya, Go Mi-nyeo (wanita), karena suatu masalah. Akhirnya kedok Mi-nyeo pun terbongkar. Apa yang bakal dia lakukan?
2. Marry Me, Mary! (2010)
Sukses dengan You’re Beautiful, Jang Geun-suk kembali menyambar peran utama di drama musikal. Lawan mainnya kali ini adalah Moon Geun-young yang didampingi oleh Kim Jae-wook dan Kim Hyo-jin. Diadaptasi dari webtoon Daum berjudul sama karya Won Soo-yeon, drama KBS2 ini menceritakan seorang musisi berbakat, Mu-gyul, yang bertemu dengan seorang gadis keras kepala tanpa pengalaman pacaran, Mae-ri. Karena dipaksa menikahi pria kaya raya oleh ayahnya yang punya banyak hutang, Mae-ri pun berpura-pura sudah menikah dengan Mu-gyul. Bagaimana respon ayahnya?
3. Love Rain (2012)
Balada cinta dua generasi tersaji dengan mengharu biru di drama Love Rain yang dibintangi Jang Geun-suk bersama idol-aktris Im Yoona. Mereka berperan sebagai sepasang kekasih di masa lalu yang terpisah selama bertahun-tahun sampai mereka telah berumah tangga sendiri-sendiri. Di masa kini, mereka bertemu lagi dengan kegagalan cinta masing-masing. Mereka pun memutuskan untuk merajut kembali cinta yang kandas dulu tanpa sadar bahwa putra-putri mereka kini saling jatuh cinta dengan satu sama lain.
4. Pretty Man (2013)
Berpasangan dengan IU, Jang Geun-suk membintangi sebuah roman komedi yang diadaptasi dari manhwa 17 volume karya Chon Kye-young. Di sini dia berperan sebagai Dokgo Ma-te, seorang pria ‘cantik’ yang ingin mengeruk harta banyak wanita menggunakan penampilannya. Dia sebenarnya adalah anak orang kaya, namun tak pernah tahu siapa ayahnya. Oleh seorang wanita kaya dan sukses bernama Hong Yoo-ra, Ma-te diberi tantangan untuk menaklukkan 10 gadis terbaik di kota agar dia bisa mempelajari banyak hal dari mereka. Apa ‘imbalan’ dari tantangan itu?
5. The Royal Gambler (2016)
Pretty Man (Bel Ami) yang tak terlalu sukses secara rating membuat Jang Geun-suk menghilang agak lama. Dia baru comeback tiga tahun kemudian di drama kolosal The Royal Gambler alias Jackpot dan berpasangan dengan aktor remaja Yeo Jin-goo. Di sini dia memerankan Baek Dae-gil, seorang penjudi hebat dari zaman Joseon. Dia sebetulnya bukanlah penjudi biasa, melainkan seorang pangeran yang terpaksa hidup sebagai rakyat jelata dan menggunakan kemampuan judinya untuk membalas dendam pada raja.
Leave a Reply