6. IU
Meski usianya relatif muda, IU sudah ada di industri ini selama 10 tahun lebih. Dia mulai mencetak rekor dengan lagu “Good Day” yang memuncaki chart Gaon Digital selama lima minggu berturut-turut. IU mendapat julukan “Adik Kecil Korea.” Dia adalah satu dari segelintir solois wanita yang bertahan di tengah gempuran artis pendatang. Hebatnya lagi, IU tidak sekedar bernyanyi. Artis multitalenta ini juga punya bakat akting dan hosting. Ini membuat IU dikenal dan disukai bermacam kalangan dan sukses besar di usia belia.
7. BIGBANG
EXO dan BTS boleh-boleh saja disebut sebagai rajanya K-Pop, tapi BIGBANG adalah rajanya raja. Mereka adalah grup yang turut menyebarluaskan gelombang Hallyu sejak pertengahan dekade 2000-an. Pengaruh BIGBANG sangat besar hingga berbagai artis atau grup menyebut mereka sebagai influence atau role model terbaik. Kekuatan utama BIGBANG terletak pada sang leader yang jenius, G-Dragon. Dia telah menciptakan banyak sekali lagu yang memberinya reputasi sebagai idol paling penting dan paling bertalenta di seluruh industri.
8. Super Junior
Super Junior belum habis walau saat ini para member bergantian masuk wajib militer. Sukses dengan single “Sorry, Sorry” di tahun 2009, Super Junior terus menggebrak panggung hiburan dengan berbagai karya brilian mereka. Para member juga bukanlah idol biasa. Mereka telah melebarkan sayap ke berbagai bidang, mulai dari akting, hosting, modeling, dan banyak lainnya. Sub-grup mereka, Super Junior-M, meraih kesuksesan komersial yang tak main-main di China. Bertahun-tahun tetap eksis dan berkarya, Super Junior kini menjadi grup legendaris K-Pop.
9. PSY
“Gangnam Style” adalah lagu yang membuat nama PSY booming di dunia, terutama karena jumlah view videonya menjadi pemecah rekor di YouTube yang sukar dilampaui artis lain. Tak hanya penghargaan musik, PSY bahkan juga mendapatkan penghargaan Guinness World Records atas pencapaiannya di YouTube. Banyak orang luar negeri mengenal kultur K-Pop dan Hallyu lewat PSY. Dia dianggap sebagai artis K-Pop pertama yang sukses di panggung musik Barat dan bertahan sampai sekarang.
10. BoA
BoA, yang sering disebut sebagai “Ratu Pop Korea,” menjadi salah satu penyanyi pop wanita pertama dari K-Pop yang sukses menembus pasar internasional. Dia sangat terkenal di Jepang. BoA menjadi satu-satunya artis asing yang mampu menjual satu juta kopi dari tiga albumnya di Jepang dan merupakan satu dari dua artis K-Pop yang keenam albumnya mampu menguasai chart Oricon secara berturut-turut. BoA membuka jalan bagi masuknya musik K-Pop ke pasar Jepang. Kini selain menjadi penyanyi, BoA juga menjadi direktur kreatif SM Entertainment.
Leave a Reply