Sinopsis Daddy’s Home 2 – Sosmedmu https://sosmedmu.com Generasi Millennial Mon, 30 Oct 2017 15:01:24 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.2.6 https://sosmedmu.com/wp-content/uploads/2017/04/Sosmedmu-2-150x150.jpg Sinopsis Daddy’s Home 2 – Sosmedmu https://sosmedmu.com 32 32 Nama dan Foto Para Pemain Film Daddy’s Home 2 (2017) https://sosmedmu.com/nama-dan-foto-para-pemain-film-daddys-home-2-2017/ https://sosmedmu.com/nama-dan-foto-para-pemain-film-daddys-home-2-2017/#respond Mon, 30 Oct 2017 15:01:24 +0000 https://sosmedmu.com/?p=2101 [...]]]> Daddy’s Home 2 adalah film komedi Amerika yang disutradarai oleh Sean Anders. Ini merupakan sekuel atau kelanjutan dari film terdahulunya, Daddy’s Home, yang dirilis pada tahun 2015. Film ini menceritakan Brad dan Dusty yang harus berurusan dengan ayah mereka yang intrusif selama masa liburan dan Dusty masih pula harus berurusan dengan ayah biologis dari anak tirinya, Roger. Paramount Pictures akan merilis film ini pada tanggal 10 November 2017.

Daddy's Home 2

Pada bulan April 2016, sekuel film ini resmi diumumkan dengan kesediaan dua aktor utama, Will Ferrell dan Mark Wahlberg, untuk kembali dengan peran masing-masing. Sean Anders dan John Morris berkolaborasi menulis skenario dan Sean juga duduk sebagai sutradara. Pada Januari 2017, aktor papan atas Mel Gibson dan John Lithgow diikat untuk memerankan karakter ayah dari dua pemeran utama. Syuting dimulai pada tanggal 20 Maret 2017 di beberapa tempat di Massachusetts.

Berikut nama para pemeran utama Daddy’s Home 2 beserta fotonya.

Will Ferrell, pemeran karakter Brad Whitaker

Will Ferrell

Mark Wahlberg, pemeran karakter Dusty Mayron

Mark Wahlberg

Linda Cardellini, pemeran karakter Sara Whitaker

Linda Cardellini

John Cena, pemeran karakter Roger

John Cena

John Lithgow, pemeran karakter Jonah Whitaker

John Lithgow

Mel Gibson, pemeran karakter Kurt Mayron

Mel Gibson

Trivia:

# Mel Gibson berperan sebagai ayah Mark Wahlberg di film ini. Nyatanya, usia Gibson hanya selisih 15 tahun dari Wahlberg.

# John Lithgow sudah pernah memerankan karakter ayah dengan nama belakang Whitaker. Sebelumnya dia berperan sebagai Jerome Whitaker (ayah Barney) di film How I met Your Mother.

# Tidak seperti film pertama, film kedua ini tidak akan melibatkan Red Granite Pictures dalam proses produksinya.

]]>
https://sosmedmu.com/nama-dan-foto-para-pemain-film-daddys-home-2-2017/feed/ 0