Shin Hye-sun – Sosmedmu https://sosmedmu.com Generasi Millennial Wed, 25 Jul 2018 03:05:48 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.2.6 https://sosmedmu.com/wp-content/uploads/2017/04/Sosmedmu-2-150x150.jpg Shin Hye-sun – Sosmedmu https://sosmedmu.com 32 32 8 Fakta Shin Hye-sun, Pemeran Woo Seo-ri di Drama 30 But 17 https://sosmedmu.com/8-fakta-shin-hye-sun-pemeran-woo-seo-ri-di-drama-30-but-17/ https://sosmedmu.com/8-fakta-shin-hye-sun-pemeran-woo-seo-ri-di-drama-30-but-17/#respond Wed, 25 Jul 2018 03:05:48 +0000 https://sosmedmu.com/?p=4281 [...]]]> Drama Korea 30 But 17 kini menjadi perbincangan hangat karena tema dan plotnya yang menarik. Di samping itu, pengkastingan pemain yang solid juga mendapatkan pujian, dan salah satu pemain yang paling disorot adalah Shin Hye-sun, pemeran tokoh utama Woo Seo-ri. Dia adalah gadis SMA yang mengalami koma karena suatu kejadian. Koma itu berlangsung selama 13 tahun dan Seo-ri pun terbangun di usia 30 tahun. Lalu seperti apa kisahnya?

Shin Hye Sun Cantik

Sebelum nonton, yuk kita kenalan dulu dengan pemeran Woo Seo-ri ini.

1. Shin Hye-sun lahir di Seoul pada tanggal 31 Agustus 1989. Di antara sekian banyak perannya, dia paling dikenal sebagai bintang drama My Golden Life yang mendapatkan rating tinggi.

Shin-Hye-Sun 30 but 17

2. Shin Hye-sun dinobatkan sebagai pasangan terbaik bersama aktor Park Si-hoo di KBS Drama Awards berkat drama My Golden Life. Hye-sun juga memenangkan satu penghargaan lain di ajang yang sama, yaitu Excellence Award, Actress in a Serial Drama.

3. Dia mengaku mempelajari banyak sisi dan pesona karakternya, Woo Seo-ri. Menurutnya penulis skenario drama ini sudah membuat karakternya sedetail mungkin dan dia harus benar-benar patuh pada tuntutan skenario.

4. Di acara Night of Real Entertainment, terungkap bahwa Shin Hye-sun dulu pernah ngefans berat dengan lawan mainnya sekarang, Yang Se-jong.

Shin Hye Sun

5. Shin Hye-sun akan berusia 29 tahun pada 31 Agustus nanti, namun menurut laporan dia tampil penuh pesona cute dan manja layaknya anak remaja berusia 17 tahunan. Dan lewat kekuatan aktingnya Hye-sun juga mampu menggambarkan kesedihan Woo Seo-ri yang kehilangan banyak waktu berharganya karena koma.

6. Karena koma selama 13 tahun, Woo Seo-ri yang sudah sadar harus menjalankan banyak terapi menyakitkan, salah satunya berlatih berjalan lagi. Menurut tim produksi, Seo-ri sudah hopeless dan tak mampu berimajinasi lagi, namun bagaimana pun juga dia tetap harus menunjukkan sisi positif dan lugunya untuk mengatasi kenyataan pahit ini. Dua sisi kontras Seo-ri inilah yang menjadi tantangan akting terbesar bagi Shin Hye-sun.

Shin Hye Sun1

7. Dalam sebuah adegan Woo Seo-ri terlihat menggelandang di jalanan dengan wajah kotor dan rambut acak-acakan. Dia terlihat lapar dan mencari makanan gratis dari sebuah kegiatan amal. Meski tampil berantakan, pesona Shin Hye-sun masih tetap terpancar. Kisah bagaimana Seo-ri hidup sendirian di dunia dan berusaha untuk melebur ke dalam masyarakat akan menjadi sisi cerita yang menyentuh, namun juga sedikit lucu.

Shin-Hye-Sun Woo Ri

8. Di luar drama ini, pemirsa juga sudah menunggu akting terbaru Shin Hye-sun dalam drama spesial Hymn of Death yang akan memasangkannya dengan aktor papan atas Lee Jong-suk. Tunggu saja yah!

]]>
https://sosmedmu.com/8-fakta-shin-hye-sun-pemeran-woo-seo-ri-di-drama-30-but-17/feed/ 0