Drama Terbaik Jin Ki-joo – Sosmedmu https://sosmedmu.com Generasi Millennial Thu, 17 May 2018 02:57:04 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.2.6 https://sosmedmu.com/wp-content/uploads/2017/04/Sosmedmu-2-150x150.jpg Drama Terbaik Jin Ki-joo – Sosmedmu https://sosmedmu.com 32 32 3 Drama yang Diperankan Jin Ki-joo Sebelum Come and Hug Me https://sosmedmu.com/3-drama-yang-diperankan-jin-ki-joo-sebelum-come-and-hug-me/ https://sosmedmu.com/3-drama-yang-diperankan-jin-ki-joo-sebelum-come-and-hug-me/#respond Thu, 17 May 2018 02:57:04 +0000 https://sosmedmu.com/?p=3943 [...]]]> Jin Ki-joo adalah aktris pendatang baru di dunia drama Korea. Dia memang agak terlambat untuk debut sebagai aktris, yaitu di usia 26 tahun. Dia mengawali karirnya dengan sebuah peran kecil di drama Second 20s yang dilanjut dengan Splash Splash Love. Nah di tahun 2018 ini dia mendapat peran leading lady di drama thriller romantis Come and Hug Me. Tapi sebelum ini, ada beberapa drama Ki-joo yang bisa kalian saksikan.

Foto Terbaru Jin Ki-joo

Inilah tiga di antaranya.

Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Jin Ki Joo Moon Lovers Scarlet Heart Ryeo

Drama sageuk yang satu ini pasti semuanya pernah mendengar kan? Pasalnya Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo menampilkan banyak aktor pria hot yang berperan sebagai pangeran di masa Goryeo, mulai dari Lee Joon-gi sampai Byun Baekhyun. Di sini Jin Ki-joo berperan sebagai Chae-ryung, pembantu sekaligus teman karakter utama Hae Soo yang diperankan IU.

Jin Ki-joo kemudian juga tampil di drama kolosal The Emperor: Owner of the Mask, namun perannya di sana kurang signifikan.

Wednesday 3:30 PM

Jin Ki-joo dalam Wednesday 330 PM

Jin Ki-joo mendapatkan peran leading lady di rom-com yang disiarkan pertama kali di aplikasi Oksusu dan kemudian di SBS Plus ini. Lawan mainnya adalah Lee Hong-bin VIXX. Drama ini menceritakan seorang cewek bernama Sun Eun-woo yang dicampakkan pacarnya dan mencoba mendapatkannya kembali dengan cara membuatnya cemburu. Eun-woo lalu memanipulasi sosmednya untuk membuat lovestagram palsu dengan teman masa kecilnya, Yoon Jae-won.

Misty

Jin Ki-joo dalam Misty

Tahun 2018 dibuka Jin Ki-joo dengan peran pendukung di drama Misty, sebuah melodrama misteri yang dimotori dua lead Kim Nam-joo dan Ji Jin-hee. Mereka berperan sebagai sepasang suami istri yang pernikahannya goyah hingga kemudian Go Hye-ran menjadi tersangka pembunuhan. Sang suami, Kang Tae-wook, adalah mantan jaksa yang kini menjadi pembela umum. Dia memutuskan membela istrinya di pengadilan. Ki-joo berperan sebagai Han Ji-won, pembawa berita junior yang menjadi rival Hye-ran.

Nah itulah tiga drama terakhir yang dibintangi Jin Ki-joo sebelum Come and Hug Me. Di drama terbarunya ini, dia berperan sebagai seorang wanita muda yang ingin menjadi aktris setelah dia berjuang mengatasi kepiluan masa lalunya. Tonton saja ya!

]]>
https://sosmedmu.com/3-drama-yang-diperankan-jin-ki-joo-sebelum-come-and-hug-me/feed/ 0