Drama Korea 2017 – Sosmedmu https://sosmedmu.com Generasi Millennial Thu, 10 Aug 2017 16:37:09 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.2.6 https://sosmedmu.com/wp-content/uploads/2017/04/Sosmedmu-2-150x150.jpg Drama Korea 2017 – Sosmedmu https://sosmedmu.com 32 32 3 Drama Korea 2017 Paling Recommended, Nggak Spoiler Kok! https://sosmedmu.com/3-drama-korea-2017-paling-recommended-nggak-spoiler-kok/ https://sosmedmu.com/3-drama-korea-2017-paling-recommended-nggak-spoiler-kok/#respond Thu, 10 Aug 2017 16:37:09 +0000 https://sosmedmu.com/?p=1254 [...]]]> Hi, aku mau share lima drakor yang menurutku paling keren di tahun 2017 ini. Biasanya kan kalau kita mau baca review drama, secara sengaja atau nggak sengaja kita baca spoiler alias bocoran ceritanya ya? Itu bikin nonton jadi nggak seru! Nah, kali ini aku mau nulis ulasan tanpa menyinggung spoilernya, alias ulasan murni atau pendapatku tentang drama itu. Hoke deh nggak usah lama-lama, ini dia tiga drakor terbaru yang aku rekomendasiin buat kalian semua!

(by: yi_na hoobae)

Voice

Voice

Oke aku nggak akan cerita sinopsisnya. Aku baru aja nonton drama ini dan aku langsung jatuh cinta. Aku suka cara drama ini bikin kita terus penasaran dan menunggu episode barunya tayang. Suspense, intensitas, dapet semua. Aku biasanya suka drama yang punya suspense karena bisa bikin ketagihan. Walau ada beberapa kekurangan menurutku, aku puas dengan drama ini. Misalnya, polisinya sangat lamban, yaa tapi karena ini drama, walau lambat korban tetap bisa terselamatkan. Kalau itu terjadi di dunia nyata, korban pasti sudah mati semua karena polisinya lemot banget. Aku juga nggak suka gimana mereka nggak bisa percaya sama apapun yang dikatakan karakter Lee Ha-na. Aku mulai ngeliat perbedaan pada diri Moo Jin-hyuk terhadap Lee Ha-na dan aku yakin mereka bisa jadi tim yang baik.

Chief Kim

Chief Kim

Aku rasa drama ini bisa mengantarkan pesan-pesannya dengan cara yang unik. Drama ini punya vibe komedi yang bagus. Walau ada momen-momen sedihnya, pemeran utama pria kita nggak pernah ngebiarin kesedihan itu berlarut-larut. Dia mencerahkan suasana. Semua karakter memainkan peran masing-masing dengan baik. Bromancenya wow… mereka pantes dapet gelar Bromance Terbaik Tahun Ini! Kita semua mungkin sepakat kalau drama ini agak berbeda dengan drama romantis ‘normal’ pada umumnya di K-Dramaland. Bahkan tanpa unsur roman pun drama ini pasti akan tetap masuk daftar favoritku.

Strong Woman Do Bong Soon

Strong Woman Do Bong Soon

Aku nggak bisa nolak drama ini, kalian pasti juga. Ini adalah salah satu drama terbaik dan suguhan penampilan keren dari semua aktor. Karakter mereka digambarkan dengan sangat bagus. Komedinya 100%. Visual efeknya menambah sentuhan keren buat drama ini. Sorotan khusus diberikan pada karakter penjahat di drama, Kim Jang-hyun, yang dimainkan oleh Jang Mi-kwan. Dia tampil bagus walau ini jadi drama pertamanya. Aku sih berharap bisa nonton oppa ganteng itu lagi di drama berikutnya.

]]>
https://sosmedmu.com/3-drama-korea-2017-paling-recommended-nggak-spoiler-kok/feed/ 0
Inilah 9 Drama Korea Terbaik Tahun 2017 Sejauh Ini https://sosmedmu.com/inilah-9-drama-korea-terbaik-tahun-2017-sejauh-ini/ https://sosmedmu.com/inilah-9-drama-korea-terbaik-tahun-2017-sejauh-ini/#respond Mon, 08 May 2017 15:53:19 +0000 https://sosmedmu.com/?p=235 [...]]]> K-Dramalovers, tahun 2017 ini benar-benar ramai ya! Kita disuguhi bermacam drama keren yang seolah tak ada habisnya! Plot-plot drakor kini jadi makin variatif dan berbagai karakter unik pun mulai dimunculkan. Diawali dari akhir tahun 2016, deretan drakor berikut ini sukses menyemarakkan tahun baru dengan kisah-kisah yang romantis, seru, menyentuh, bahkan konyol. Tapi itulah kelebihan serial drama Korea, selalu ada hal baru untuk disajikan.

Drama 2017

Mau tahu sembilan drama Korea paling ngetren tahun ini? Langsung saja simak yuk!

1. Goblin

Goblin

Drama ini juga dikenal dengan judul Guardian: The Lonely and Great God yang dibintangi banyak aktor hot, mulai dari Gong Yoo, Kim Go-eun, Lee Dong-wook, Yoo In-na, sampai Yook Sung-jae. Jika kalian bertanya pada orang awam apa itu goblin, mereka mungkin akan menjawabnya sebagai makhluk mengerikan dari kultur Eropa. Itu memang benar, tapi dalam drama ini, Goblin digambarkan sebagai sosok tampan yang dikutuk dengan keabadian. Ia punya kekuatan spiritual, tapi ia menggunakannya untuk kebaikan. Goblin adalah contoh drama fantasi yang sempurna!

2. Strong Woman Do Bong-soon

Strong Woman Do Bong-soon

Sajian hangat selanjutnya ada pada drama Strong Woman Do Bong-soon, yang secara tak disangka-sangka muncul dari stasiun TV kabel yang selama ini kurang diperhitungkan pecinta drakor, JTBC. Drama ini jadi ‘make sense’ karena dua hal. Pertama, kehadiran tiga lead utama yang keren abis, yaitu Park Bo-young, Park Hyung-sik, dan Ji Soo. Kedua adalah karakterisasi dan plot yang unik. Bayangkan saja, dalam drama ini kita bisa melihat sosok gadis manis yang ternyata punya kekuatan fisik luar biasa. Dialah Do Bong-soon, yang justru ingin hidup ‘normal.’

3. Mystery Queen

Mystery Queen

Jujur saja, kebanyakan dari kita pasti lebih memilih menonton drama detektif yang bertabur bintang terkenal kan? Padahal banyak sekali drama jenis ini yang bagus tanpa perlu dibintangi aktor papan atas. Mystery Queen mengandalkan seorang Choi Kang-hee untuk memimpin drama ini. Ia seolah mewakili mimpi banyak wanita rumahan yang ingin menjadi polisi atau detektif. Ia sudah memendam impian itu sejak masih kanak-kanak. Secercah harapan muncul kala ia bertemu seorang detektif tulen, Kwon Sang-woo. Pasangan yang tak lazim ini pun mulai beraksi untuk memecahkan bermacam kasus.

NEXT

]]>
https://sosmedmu.com/inilah-9-drama-korea-terbaik-tahun-2017-sejauh-ini/feed/ 0