Banyak orang suka bunga dan tak sedikit dari kita yang juga memeliharanya di pekarangan rumah. Bunga telah menginspirasi manusia sejak berabad-abad lalu. Karya-karya seni indah mulai dari lukisan hingga motif pakaian banyak yang meniru berbagai bentuk bunga. Bunga telah menjadi bagian tak terpisahkan dalam kehidupan manusia dari dulu sampai saat ini.
Manusia telah mengembangkan berbagai bunga melalui bermacam teknik pertanian. Semakin hari, variasi bunga dan warnanya semakin beragam. Keindahan bentuk dan warna bunga itu juga mengilhami sebagian orang untuk mengabadikannya dalam bentuk sketsa. Tak semua orang tentunya bisa membuat sketsa, tapi sketsa bunga adalah salah satu yang paling mudah dibuat.
Kita tinggal memilih jenis bunga apa yang akan digambar. Bagi pemula, usahakan memilih contoh bunga yang paling gampang untuk dibuat, misalnya bunga matahari. Sketsa ini bila sudah jadi bisa diperindah dengan bingkai foto dan dipajang di dinding. Nah berikut adalah contoh sketsa bunga paling indah, dari mawar, melati, anggrek, dan lainnya.
[ Baca Juga: Contoh Gambar Sketsa Wajah ]
Wah ternyata banyak juga ya contoh bunga yang bisa kita jadikan sketsa. Tentu ini menjadi tantangan tersendiri untuk menentukan mana yang paling bisa kita buat. Seni menggambar sketsa memang samasekali bukan hal yang mudah, tapi seiring dengan latihan, keterampilan itu bukan mustahil bisa kita kuasai.
Mungkinkah kita bisa berbisnis dengan sketsa dan menghasilkan uang? Tentu saja! Saat ini ada banyak tempat untuk menjual lukisan atau gambar seni yang mudah dan praktis, yaitu melalui toko online atau cukup menggunakan media sosial seperti Facebook dan Instagram. Dengan cara ini, kita tak hanya bisa sekedar menyalurkan hobi dan mengasah skill, tapi juga sekaligus mendapat pemasukan yang cukup berarti!
Leave a Reply